FRANCHISEE BATARA POULTRY SHOP






Tipe kerjasama waralaba yang ditawarkan oleh BATARA POULTRYSHOP ada 3 macam, yang pertama adalah skema gerai baru dimana Franchisee mengajukan usulan lokasi untuk pembukaan gerai baru. Skema kedua adalah skema gerai baru – konversi dimana Franchisee mengajukan usulan lokasi yang masih berupa toko / Ruko kosong yang akan di kembangkan menjadi Cabang BATARA POULTRYSHOP. Sedangkan skema ketiga adalah skema gerai take over, dimana Franchisee mengambil alih kepemilikan gerai milik BATARA POULTRYSHOP yang sudah berjalan.

# Gerai Baru
Berikut ini perkiraan investasi untuk gerai Alfamart dengan area penjualan seluas 30 m2 hingga 50 m2.*Nilai investasi di luar properti dan dapat  berubah sesuai kondisi pada saat proses pembukaan gerai

Tahapan :
Presentasi – Peninjauan & Evaluasi Lokasi -  Perjanjian kerjasama – Pembukaan Poultry 

Investasi awal tersebut mencakup :
1.     Franchise fee 50 juta untuk 5 tahun
2.     Instalasi kelistrikan dan rak
3.     Peralatan Sapronak Produk medion
4.     Sistem informasi ritel
5.     Supply bibit DOC
6.     Perijinan gerai
7.     Promosi dan persiapan pembukaan gerai
8.     Skema Pemasaran Hasil Panen
9.     Kantor Cabang





#Poultry Konversi 
Program Konversi menawarkan kerjasama waralaba kepada pemilik Ruko & Poultryshop yang ingin mengembangkan usahanya.

Tahapan :

Presentasi – Perjanjian kerjasama – Pembukaan Poultry Konversi

Investasi awal tersebut mencakup :
1.     Franchise fee 50 juta untuk 5 tahun
2.     Instalasi kelistrikan dan rak
3.     Peralatan Sapronak Produk medion
4.     Sistem informasi ritel
5.     Supply bibit DOC
6.     Perijinan gerai
Kami memberikan 2 ( Dua ) kemudahan bagi para pemilik yang mengikuti program yaitu :
1.   Pengakuan barang dagangan milik poultry shop lokal untuk stock pembukaan gerai waralaba BATARA POULTRY SHOP
2.   Jika media gerai / etalase sudah ada sebagian dapat digunakan dan diakui sebagai pengurang biaya investasi



#Poultryshop Take Over
BATARA POULTRYSHOP juga menawarkan “Paket ambil alih” (Take Over),
dimana calon Franchiseedapat mengambil alih gerai milik BATARA 
POULTRYSHOP yang telah beroperasi dengan baik.
  
Tahapan :
Presntasi proposal – Kesepakatan pembelian – Pemindahan Izin –
Perjanjian -Kerjasama – Take Over

Biaya investasi sudah termasuk biaya sewa bangunan untuk 5 tahun,Franchise fee.
50 juta untuk 5 tahun, peralatan gerai dan goodwill






POLA KERJASAMA BATARA POULTRYSHOP

Standard Operating Procedure :
Franchisee mengikuti dan akan mematuhi segala Standarisasi dan Kebijakan  BATARA POULTRY SHOP dalam hal kerjasama waralaba dan pengelolaan Cabang toko.



Arus Kas :
Hasil penjualan disetor setiap hari ke rekening Bank (Escrow Account).
Hasil penjualan hanya dipakai untuk pembiayaan arus kas toko Franchisee.
Penarikan dana dari Escrow  Account dilakukan oleh BATARA POULTRY SHOP saja.
Jasa giro & pendapatan lain-lain sepenuhnya menjadi hak Franchisee.
Setiap selesai tutup bulan, Franchisee dapat men-download laporan keuangan (Financial Report).
Franchisee dkenakan Biaya Administrasi sebesar Rp 750.000,-./ bulan
Pembayaran kelebihan arus kas tahap pertama setelah 6 bulan, selanjutnya per-3 bulanan.


Barang Dagangan :
Barang dagangan akan dipasok dari BATARA POULTRY SHOP dan akan dibayarkan sesuai  jatuh temponya (Hutang Dagang).
Barang dagangan tetap menjadi milik BATARA POULTRY SHOP hingga Hutang Dagang atas Barang Dagangan tersebut dibayarkan.
Jenis barang, harga jual, display, stock level dan promosi ditentukan oleh BATARA POULTRY SHOP.


Biaya Operasional :
Semua biaya operasi harus mengikuti kebijakan dan SOP BATARA POULTRY SHOP.
Ketentuan dalam hak karyawan mengacu pada ketentuan Kementerian Tenaga Kerja RI.
Perijinan & Perpajakan Toko BATARA POULTRY SHOP sesuai dengan ketentuan Pemerintah.



Kontrak, Royalti & Perpanjangan :
Membayar Franchise Fee Rp 50 Juta untuk masa kontrak selama 5 th.
Skema Royalti mulai ditarik BATARA POULTRY SHOP bila penjualan diatas Rp 300 Juta (Gerai Regular) dan 500 Juta (Gerai Specific). Kontrak & Perpanjangan kelipatan 5 tahun.





AJUAN KERJASAMA KIRIM KE : 

EMAIL : arnold.hopkins65@yahoo.com 
GMAIL : arnold.hopkins65@gmail.com









Share:
BATARAPS.BLOGSPOT.COM Menjelang Siang, kami memasuki daerah Kota Tasikmalaya waktu itu tepatnya di daerah Kawalu pemandangan khas pedesaan terbentang sawah kanan kiri jalan, kicauan anak burung dan suara suara hewan lainnya menyambut kedatangan kami kala itu. Kawalu adalah salah satu kecamatan sentra peternak Ayam Kampung Rakyat Kota Tasikmalaya. Layaknya masyarakat Madura yang hampir tiap keluarga memelihara Sapi, Tapi di sini belum begitu banyak yang tau kalo budidaya Ayam Kampung bisa menguntungkan sangat besar.

Senyum ramah nan hangat Sadut sekeluarga menyambut begitu kami membuka pintu mobil di halamannya yang begitu luas nan asri. Sadut tinggal di Kampung Babakan tengah, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya Jawa Barat. Peternakan 2.500 ekor Ayam Kampung di kelolanya semenjak 8 tahun kebelakang bersama adiknya. Semua hal di kerjakan Sendiri mulai dari membangun kandang dari baja rigan, hingga memelihara Ayam Pedaging dari (DOC sampai ayam dewasa yang siap panen). mengolah pakan self mixing, membeli makan dan minum ayam, sampai membersihakan area kandang. Untuk memasarkan hasil panen, sudah ada bakul langganan yang menjemput langsung ke lokasi kandang. Allhamdulilahnya waktu itu pas ketika ayam Sadut di panen. Ini dia poto ketika hasil panen Sadut. Biasa nya Bakul datang setiap 2 bulan sekali.

Kami memilih Sadut sebagai salah satu peternak untuk pemakaian perdana Produk BOSTER Karena figur yang satu ini sesuai dengan yang kami cari, Yaitu : Pekerja Keras, Berkeinginan keras, Selalu mau belajar dan teachable (bersedia mengikuti aturan main yang jami tentukan yakni melaporkan perkembangan hasil pemakaian BOSTER setiap minggu).




Mobil Panen Ayam Sadut

Untuk Komposisi, Indkasi dan Aturan pakai bisa di lihat di bawah :

Komposisi :
Setiap kg Mengandung
Sodium Salycilate........ 18.000 mg
L-lysine ........................ 9.000 mg
DL.Methionin ................30.000 mg
Vitamin A................... 2.800.000 IU
vitamin D3..................... 700.000 IU
Vitamin E....................... 2.500 IU
Vitamin B1..................... 1.000 mg
Vitamin B2..................... 2.000 mg
Vitamin B6..................... 2.000 mg
Virtamin B12.................. 2.000 mog
Vitamin C....................... 5.000 mg
Vitamin K3..................... 800 mg
Nicotin Acid................... 7.500 mg
Calcium D Panthotrnate.... 9.000 mg
Micro Electrolyte qs ad...... 1.000 mg

Indikasi :
- Menurunkan temperatur tubuh ayam sehingga meningkatkan konsumsi pakan dan air minum
- Merangsang pertumbuhan ayam pedaging
- Meningkatkan efesiensi ransum
- Mencegah dan Menanggulangi Kekurangan vitamin
- Meningkatkan nafsu makan dan kondisi tubuh ayam.

Dosis Dan Cara Pemakaian :
Larutkan dalam air minum, 5gr untuk 6 - 10 liter

Perhatian :
Air Minum diletakkan di tempat teduh dan di ganti setiap hari.
Obat di simpan dalam kemasan kering. menutup wadah secara rapat, simpan di tempat di tempat yang kering dan terhindar dari sinar matahari langsung

Melalui Sadut setiap minggu rutin mengabarkan dengan sangat antusias berbahasa indonesia campur bahasa sunda hehe, bahwa ayamnya sehat-sehat, makannya lahap banget, bobotnya cepet besar, ketika suhu panas biasa nya makan kurang tapi ini rakus banget. dan paling di suka adalah kotorannya garararing ( kering dan padat tidak basah ) meskipun minumnya begitu hebat.Efek baiknya, tumpukan kotoran di bawah tidak tampak lagi larva-larva lalat ( Belatung ) yang menjijikan bagi yang tidak bisa melihat.



Peternak melihat kondisi ayam selama 2 bulan siap panen dan membrikan daun singkong supaya ayam tidak kanibal dan stress
Begitulah, Batara Poultry Shop Meluncurkan Produk terbaru dari merk BOSTER sebagai berita gembira bagi dunia peternakan unggas. Peternak yang sering kali mmenghadapi persoalan kualitas pakan yang tak menentu akan menemukan solusinya pada BOSTER. Persoalan wet dropping (kotoran/feces basah) yang kerap di alami ayam pedaging maupun petelur akibat faktor kualitas pakan atau gangguan sistem pecernaan unggas terbukti terselesaikan dengan BOSTER. Beberapa rekan dokter hewan menggaris bawahi jika kotoran yang kering dan padat (tidak mencret) mengindikasikan ternak sehat dengan pencernaan sempurna.
Share:

DESINFEKTAN

DESINFEKTANAdalah sebutan bagi larutan atau zat kimia tertentu yang dapat membunuh bakteri atau mikroorganisme yang ada pada suatu objek tertentu. Sehingga membuat penggunaan desinfektan penting untuk mencegah terjadinya infeksi.

Beberapa contoh jenis Desinfektan sebagai berikut :







1. BENZAKLIN

URAIAN ® BENZAKLIN adalah antiseptika dan desinfektan multiguna yang memiliki spektrum aktivitas yang luas dan berdaya bunuh kuat terhadap semua kuman patogen penyebab infeksi termasuk virus, bakteri dan jamur. ® Penggunaan BENZAKLIN secara teratur mampu mencegah infeksi kuman patogen dan menyehatkan lingkungan kandang, rumah potong hewan, peralatan, air minum, dll.

INDIKASI
• Desinfeksi kandang, rumah potong hewan, alat peternakan dan mesin tetas.
• Desinfeksi air minum dan telur.
• Pengobatan lokal pododermatitis dan dermatitis yang disebabkan oleh jamur pada ternak dan hewan kesayangan.
• Untuk dipping puting dan cuci ambing.
• Untuk membilas cucian pakaian, handuk, lap, dll.

DOSIS DAN CARA PEMAKAIAN
• Desinfeksi kandang, rumah potong hewan, alat peternakan dan mesin tetas : 6 ml per 1 liter air.
• Desinfeksi air minum : 1 ml per 2 liter air.
• Desinfeksi telur : 10 ml per 1 liter air.
• Pengobatan lokal pododermatitis dan dermatitis yang disebabkan oleh jamur : 10 ml per 1 liter air.
• Untuk dipping puting dan cuci ambing : 2 ml per 1 liter air.
• Untuk membilas cucian ® : 4 ml per 1 liter air.

FORMULA  Tiap ml BENZAKLIN mengandung : Benzalkonium chloride (Dimethyl cocobenzyl ammonium chloride) 100 mg KEMASAN Jerigen 1 liter.
KEMENTAN RI No. D. 16053123 PTC.1

2. KLORIN-GARD
URAIAN
KLORIN-GARDadalah desinfektan tablet effervescent, digunakan terutama untuk desinfeksi kandang dan permukaan ruangan, peralatan peternakan, sterilisasi air minum dan sebagai antiseptik pada saat pemerahan susu. Jika dilarutkan dalam air KLORIN-GARD menghasilkan asam hipoklorus yang diukur sebagai available chlorine untuk desinfeksi yang nyaman, aman, ekonomis.

Air yang di campur dengan KLORIN-GARD akan bebas dari mikroorganisme pathogen dan sangat aman untuk dikonsumsi.


INDIKASI
• sangat efektif untuk desinfeksi kandang dan permukaan ruangan, peralatan peternakan, sterilisasi air minum dan sebagai antiseptik saat pemerahan susu. Bersifat spektrum luas,
• mampu membunuh mikoplasma, bakteri, virus, jamur, kapang   dan  protozoa  seperti  AI, ND, Gumboro, Hog  Cholera,  PRRS,  E. coli,  Salmonella, Brucella spp., Staphylococcus spp., Streptococcus spp. dan lain-lain.
• Aman dipakai  pada semua jenis ternak seperti sapi, domba, kambing, babi, unggas dan hewan lainnya.
DOSIS DAN CARA PEMAKAIAN
• Sterilisasi air :
  1 tablet KLORIN-GARD® per 500 - 1.500 liter air.
• Semprot kandang dan permukaan ruangan :
  1 tablet KLORIN-GARD®per 10 liter air.
• Desinfeksi peralatan peternakan :
  1 tablet KLORIN-GARD® per 100 liter air.
• Celup kaki :
  1 tablet KLORIN-GARD® per 30 liter air.                                   
• Cuci ambing dan puting saat pemerahan :
  1 tablet KLORIN-GARD® per 20 liter air.

KEMASAN
Pot isi 50 tablet.

KEMENTAN  RI  No.  D.  11094149  PTM

3. ANTISEPadalah sediaan desinfektan/antiseptik yang digunakan untuk membasmi kuman penyakit dalam waktu relatif singkat.



https://www.bukalapak.com/p/hobi-koleksi/pet-food-stuff/vitamin-obat-obatan/1w07qu0-jual-antisep-1l-terbukti-ampuh-terlaris-dan-termurah-di-bukalapak?from=product_owner&product_owner=normal_seller

Unggas: Cacar, Luka, dan Infeksi Kulit serta Membasmi Kuman Penyakit Yang Mudah Menyebar.
Sapi: Membilas ambing sebelum diperah dan pencelupan ambing sesudah di perah.

Keunggulan ANTISEP

 Aman

ANTISEP aman (tidak berbahaya) disemprotkan pada kandang yang berisi ayam karena kandungan zat aktifnya tidak bersifat toksin (racun) bagi ayam.

Efektif

Setelah disemprotkan, kandungan zat aktif ANTISEP akan menguap sehingga dapat membunuh bakteri, virus, protozoa, jamur maupun spora yang terdapat di udara. Cairan ANTISEP yang disemprotkan pada sela-sela dinding dan lantai kandang juga dapat membasmi kuman penyakit.
Pemberian mudah

ANTISEP dapat diberikan dengan cara dilarutkan dalam air minum, diencerkan dengan air untuk penyemprotan maupun dioleskan langsung.

Serbaguna

Selain untuk desinfeksi air minum, kandang dan peralatan kandang, ANTISEP dapat juga digunakan sebagai antiseptik putting dan ambing sapi perah sebelum pemerahan.

Komposisi
Lodium 5% , Kalium iodide 10% , Dapar B secukupnya

Aturan Pakai
- Sapi : 10 ml tiap 100 ml air untuk membilas ambing sebelum diperah 25 ml tiap 100 ml air untuk pencelupan putting ambing selama 1 menit setelah pemerahan
- Unggas : Dioleskan pada pengobatan cacar 3 ml tiap 2 liter air minum untuk : mencegah korisa pada peralihan musim, mencegah penularan penyakit ke ayam yang sehat dalam satu kandang, membunuh kuman-kuman yang dapat menyebabkan ND (tetelo), korisa, kolera, typhoid, pullorum dan koksidosis 3 ml tiap 1 liter air dengan memercikkan / menyemprot kandang untuk membunuh kuman dan menghilangkan bau.
Nomor Registrasi

Indonesia: KEMENTAN RI No. D 1207153 PTC.2

4.INTERCIDEURAIAN ® INTERCIDE merupakan antiseptika dan desinfektan spektrum luas yang aman, mudah digunakan, mengandung iodine yang bersifat non iritan dan non korosif serta tidak dipengaruhi adanya bahan organik. Efektif membunuh virus, bakteri jamur, protozoa dan mikoplasma.
INDIKASI
 INTERCIDE digunakan untuk :
• Cuci tangan, ambing dan dipping puting.
• Antiseptik luka dan pembedahan.
• Desinfeksi kandang, peralatan peternakan, peralatan pemerahan, kendaraan, tempat cuci kaki, mesin tetas dan rumah potong hewan.
• Sanitasi air dan habitat perairan.
• Irigasi uterus.

DOSIS DAN CARAPEMAKAIAN
 • Cuci tangan, ambing dan dipping puting
: 1 ml INTERCIDE per 1 liter air.
• Antiseptik luka dan bagian yang akan dioperasi
: 1 ml INTERCIDE per 1 liter air.
• Desinfeksi kandang, peralatan peternakan dan peralatan pemerahan
: 1 ml INTERCIDE per 2 liter air.
• Desinfeksi kandang bekas wabah
: 2 ml INTERCIDE per 1 liter air.
• Desinfeksi kendaraan dan cuci kaki
: 1 ml INTERCIDE per 2 liter air.
• Desinfeksi mesin tetas & rumah potong hewan
: 1 ml INTERCIDE per 2 liter air.
• Sanitasi air dan habitat perairan
: 1 ml INTERCIDE per 8 liter air.
• Irigasi uterus
: 5 ml INTERCIDE per 20 liter air.


Share:

Popular Posts

Recent Posts

BATARA POULTRY SHOP. Powered by Blogger.


Batara poultry

adalah sebuah wadah yang dapat membantu semua kebutuhan untuk peternakan. Kami menyediakan berbagai macam jenis bibit ayam, pakan, vaksin, dan semua vitamin maupun obat- obatan. Batara poultry shop juga menerima konsultasi bagi peternak umum di kalangakan masyarakat, dan selain menjual dari semua kebutuhan ternak, bibit yang sudah di dapatkan oleh peternak, kami dapat membantu peternak apabila mendapat kan kesulitan untuk menjual hasil ternaknya.